Rabu, 14 November 2018

Penyedap



Macam-macam Penyedap Rasa Makanan

Kamu tentu sering membeli mi instan bukan? Selain mi kering, di dalam kemasan mi instan kamu akan menemukan bungkusan bumbu.

Apa saja bahan yang terdapat di dalam bumbu tersebut? Kamu akan menemukan bahwa bumbu yang fungsinya untuk memberi rasa sedap dan lezat pada makanan berisi bahanbahan yang kita sebut sebagai penyedap.

Bahan penyedap rasa merupakan bahan tambahan makanan yang berguna untuk melezatkan bahan makanan. Bahan ini dapat menimbulkan rasa enak dan mempertegas rasa. Bahan penyedap ini terdapat dalam bentuk alami dan buatan.

1. Penyedap Rasa Alami

Bahan penyedap dari bahan alami selalu terdapat di dalam setiap makanan. Jenis bahan penyedap ini banyak sekali.

Biasanya bahan-bahan ini dicampurkan bersama-sama sebagai bumbu makanan, beberapa di antaranya terdapat pada gambar di bawah ini.
Macam-macam Jenis Bahan Penyedap Rasa Alami dan Buatan pada Makanan
Gambar: Contoh Bahan Penyedap Rasa Alami

a. Bawang merupakan pemberi rasa sedap alami yang paling banyak digunakan.

b. Merica memberi aroma segar dan rasa pedas yang khas.

c. Terasi merupakan zat cita rasa alami yang dihasilkan dari bubuk ikan dan udang kecil yang dibumbui sedemikian rupa sehingga memberi rasa sedap yang khas.

d. Daun salam memberi rasa sedap pada makanan.

e. Jahe memberi aroma harum dan rasa pedas khas jahe.

f. Cabai memberi rasa sedap dan pedas pada setiap masakan.

g. Daun pandan memberi rasa dan aroma sedap dan wangi pada makanan.

h. Kayu manis, selain memberi rasa manis dan mengawetkan juga memberi aroma harum khas kayu manis.

2. Penyedap Rasa Buatan

Penyedap buatan yang paling banyak digunakan dalam makanan adalah vetsin atau monosodium glutamat (MSG) yang sering juga disebut sebagai micin. MSG tidak berbau dan rasanya merupakan campuran rasa manis dan asin yang gurih.

Mengonsumsi MSG secara berlebihan akan menyebabkan timbulnya gejala-gejala yang dikenal sebagai Chinese Restaurant Syndrome.

Tanda-tandanya antara lain berupa munculnya berbagai keluhan seperti pusing kepala, sesak napas, wajah berkeringat, kesemutan pada bagian leher, rahang, dan punggung.

http://www.guruipa.net/2016/01/macam-macam-jenis-bahan-penyedap-rasa-alami-dan-buatan-pada-makanan.html#


Penyedap Alami
Penyedap rasa alami umumnya berasal dari rempah-rempah yang bisa langsung dikonsumsi atau diproses terlebih dahulu. Contoh zat penyedap alami :
  • Jahe. Jahe sangat bermanfaat untuk menghilangkan bau amis yang terdapat pada ikan. Biasanya ikan diberi bumbu jahe dan kunyit sebelum ikan di goreng.
  • Gula. Tanpa rasa sedikit manis, mungkin masakan akan terasa hambar. Nah, fungsi gula di sini adalah untuk membuat masakan Anda terasa lebih enak.
  • Garam. Di zaman sekarang ini, banyak yang telah memakai berbagai zat penyedap buatan seperti masako. Padahal, garam sendiri juga menjadikan masakan terasa asin dan akan terasa gurih jika masakan diberi bawang putih.
  • Bawang putih. Bawang putih merupakan penyedap rasa alami yang paling banyak digunakan. Bawang putih juga bisa digunakan sebagai ganti MSG, dengan cara mememarkan bawang putih yang telah dikupas dan tumis dengan sedikit minyak hingga layu sebelum memasukkan bahan yang lain saat Anda memasak.
  • Daun pandan. Daun pandan memang mempunyai aroma yang khas yang dapat menambah lezat dan cita rasa makanan. Selain itu, daun pandan juga bisa dijadikan sebagai pewarna makanan alami.
Penyedap Buatan
Penyedap buatan adalah penyedap rasa yang tidak terdapat di alam, didapatkan dari proses kimiawi.
  • MSG. MSG ditambahkan pada masakan untuk menguatkan cita rasa. Memang jika masakan diberi MSG masakan akan terasa lebih lezat, namun ternyata MSG memiliki dampak buruk bagi para konsumennya, diantaranya :
    • Dapat menyebabkan gemuk. Dengan adanya rasa ketagihan yang ditimbulkan, otomatis dapat membuat Anda ingin selalu makan, dan inilah yang mengakibatkan kegemukan.
    • Menyebabkan kerusakan otak. Jika MSG dikonsumsi secara terus menerus, maka otak akan terpacu secara berlebihan, terutama bagian otak yang bertugas mengendalikan nafsu makan.
    • Dapat memacu peradangan hati. Mengkonsumsi MSG secara berlebihan dapat menyebabkan kerja hati menjadi tidak normal yang dapat menyebabkan peradangan hati.
    • MSG dapat memperlambat perkembangan kecerdasan anak. Kandungan MSG yang mengganggu kinerja otak lama kelamaan dapat memperlambat perkembangan kecerdasan otak.
  • Sakarin. Sakarin merupakan pemanis tanpa kalori yang dapat digunakan pada makanan maupun minuman.
  • Esen. Esen digunakan untuk memberi rasa dan aroma pada buah-buahan.
  • Cuka. Cuka berfungsi untuk memberi rasa asam yang dapat menambah cita rasa masakan.
  • Aspartam. Aspartam berfungsi untuk memberi rasa manis.
http://gurupintar.com/threads/sebutkan-5-zat-penyedap-alami-dan-penyedap-buatan.1264/

0 komentar:

Posting Komentar

 

Welcome Template by Ipietoon Cute Blog Design